Latest Updates

Cari Blog Ini

Pendidikan Islam : Sebuah Kewajiban

Islam merupakan sebuah syariat Allah Subhanallahu Wa Ta'ala bagi manusia yang dengan bekal itu manusia beribadah. Karena tugas utama manusia di bumi ini tidak lain adalah untuk beribadah pada Allah, sebagaimana difirmankan dalam Al Qur'an : " ..dan tidaklah Aku ( Allah ) ciptakan jin dan manusia kecuali supaya mereka beribadah kepadaKu ( Allah )."

Agar manusia  mampu menjalankan amanah tersebut, maka syariat Islam membutuhkan pengamalan, pengembangan dan pembinaan.
Pengembangan dan pembinaan inilah yang dimaksud dengan pendidikan Islam. Sehingga bisa dikatakan bahwa pendidikan Islam merupakan sebuah kewajiban bagi umat Islam dan menjadi jalan pertama bagi umat manusia untuk menjalankan amanah Allah, yakni beribadah kepada Allah.
Pendidikan Islam akan mengantarkan manusia pada perilaku dan perbuatan yang selaras dan sesuai dengan syariat Allah
Pendidikan Islam merupakan amanah yang harus dikenalkan, ditempakan, dicamkan oleh suatu generasi ke generasi berikutnya. Terutama dari orangtua / para pendidik kepada anak-anaknya maupun anak didiknya. Dan menjadi kecelakaanlah bagi manusia yang mengabaikan amanah itu.
Pendidikan Islam ditempuh melalui 3 bentuk pendidikan.
Ketiga bentuk pendidikan itu adalah :
  1. Pendidikan Individu yang membawa manusia pada keimanan ( keyakinan ) dan ketundukan hanya kepada syariat Allah.( membentuk Individu yang beriman dan taqwa karena Allah )
  2. Pendidikan Individu yang membawa manusia kepada amal shalih dalam menjalani kehidupan sehari-hari di lingkungannya atas dasar utama keimanan dan ketundukan hanya pada syariat Allah.( membentuk Individu yang selalu berbuat baik karena Allah )
  3. Pendidikan masyarakat yang membawa manusia kepada sikap saling mengingatkan / berpesan dalam hal kebenaran dan saling memberi kekuatan ketika menghadapi kesulitan yang semua didasarkan pada keimanan dan ketundukan hanya pada syariat Allah. SWT ( membentuk masyarakat madani ).
Ketiga bentuk pendidikan tersebut menjadi tanggungjawab orang tua , pendidik , masyarakat dan pemerintah yang "diberi kekuasaan" dalam mewujudkan dan melaksanakan.Sehingga dihasilkan generasi-generasi yang mampu melaksanakan ibadah pada Allah.

0 Response to "Pendidikan Islam : Sebuah Kewajiban"

Posting Komentar

Entri Populer